Mengembalikan Waktu

Bagaimana Mencapai Kesehatan Maksimum

Pendahuluan

Pemandangan situasi dari atas tebing memandang air biru terang dari Mediterania adalah biara Portugis kuno.

Pemandangan tersebut mempesona. Pemandangannya sangat indah. Tetapi ada satu masalah.

Satu-satunya jalan untuk sampai ke puncak dari tebing tersebut adalah dengan berada dalam anyaman keranjang rotan yang sudah tua yang diikatkan oleh tali dan di angkat keatas oleh biarawan yang sudah lanjut umur.

Suatu hari penunjuk jalan dan pengunjung meninggalkan biara. Ketika mereka melangkah ke dalam keranjang tersebut dan diturunkan oleh biarawan tersebut, talinya mengayun melintasi batu karang yang bergerigi di bawah.

Dengan gugup turis tersebut bertanya, Berapa sering mereka mengganti tali tersebut?

Jangan khawatir, penunjuk jalan menjawabnya dalam nada yang menjamin, setiap rusak, kami menggantinya.

Aplikasi cerita

Sama seperti dalam cerita ini, beribu-ribu orang menempatkan diri mereka di dalam situasi yang tidak terduga akan kesehatan mereka.

Mereka menunggu sampai kesehatan mereka dipatahkan, seperti tali tersebut, kemudian dengan penuh kekalutan mencengkeram sampai kesehatan berakhir.

Kesehatan yang telah rusak tidak dengan mudah digantikan seperti tali yang sudah putus! Kesehatan adalah bukan masalah penggantian, ini adalah masalah pilihan — penurutan akan hukum alam.

Sahabat, dapatkah Anda bertahan dengan kesehatan yang menyedihkan? Orang -orang menggunakan berpuluh juta dolar setahun untuk perawatan medis.

Sakit itu mahal

Penyakit adalah hal yang mahal di dunia yang orang banyak menggunakan uangnya untuk itu! Kalau begitu berapakah nilai kesehatan?

Tanyakan pasien kanker yang hampir mati atau orang yang menderita penyakit AIDS.

Tanyakan orang tua dari anak yang sedang sekarat karena leukimia atau seorang yang lebih tua yang menjadi rusak bentuknya karena arthritis.

Mereka akan mengatakan kepadamu bahwa kesehatan yang baik adalah tak ternilai harganya–itu adalah berkat yang tidak pernah dihargai sepenuhnya sampai hal itu hilang!

Apakah satu tahun kehidupan–atau mungkin satu hari–bernilai?

Ratu Elizabeth I mengatakan dengan tangis di dalam keadaan menunggu kematian, Semua yang saya miliki hanya untuk waktu sesaat! tetapi itu tidak dapat dibeli dengan uang.

Apakah Anda menyadari, bahwa, Anda dapat mengumpulkan pertambahan tahun dan tahun – tahun yang lebih baik dengan kesederhanaan, pengertian umum penuntun pada kesehatan?

Penelitian Dr. Breslow

Dr. Breslow dari UCLA (Universitas California, Los Angeles) telah melakukan penelitian mempelajari selama periode 9 tahun.

Dia menanyakan 7000 orang tujuh pertanyaan sehubungan dengan kesehatan dan kebiasaan dan kemudian mengamati pasien-pasien ini, membandingkan mereka yang mengikuti kebiasaan positif kesehatan dan mereka yang tidak.

Ini tujuh pertanyaan yang ia tanyakan:

  1. Apakah Anda merokok?
  2. Apakah Anda minum Alkohol,dan apabila ya, sudah berapa lama?
  3. Apakah Anda berolah-raga teratur?
  4. Berapa jam Anda tidur setiap malam?
  5. Berapa berat badanmu?
  6. Apakah Anda sarapan pagi teratur?
  7. Apakah Anda makan makanan ringan di antara jam makan secara teratur?

Mereka yang mengikuti kebiasaan kesehatan yang baik sehubungan dengan tujuh pertanyaan ini hidup rata-rata 11.5 tahun lebih lama dari yang tidak.

Allah peduli kesehatan kita

Apa yang akan Anda berikan untuk 11.5 tahun tambahan pada hidupmu?

Apakah Anda berfikir akan bermanfaat untukmu mendengarkan dengan seksama pekabaran ini?

Akan mengherankan kepada banyak orang bahwa Allah memperhatikan akan kesehatan dan kebahagiaan kita.

(Teks: 3 Yohanes 1:2)

Saudaraku,yang kekasih, aku berdoa, semoga engkau baik-baik dan sehat-sehat saja dalam segala sesuatu, sama seperti jiwamu baik-baik saja.

(Teks: Yohanes 10:10)

Yesus berkata, …Aku datang, supaya mereka mempunyai hidup, dan mempunyainya dalam segala kelimpahan. Yoh 10:10

Yesus ingin kita mempunyai kehidupan yang senang, bahagia, sehat. Dia ingin kita untuk menghidupkan kehidupan sepenuhnya!

Apakah mungkin untuk mengetahui bagaimana memiliki kesehatan yang baik?

Ya! Banyak yang tidak sadar bahwa di dalam Alkitab, Allah telah memberikan peraturan yang penting dan penuntun sehubungan dengan hidup yang sehat.

Allah merancang tubuh kita.

Dia tahu bagaimana kita dapat menghindari penyakit dan menjaga tubuh kita pada penampilan optimum!

Allah memberikan manusia tubuh yang menakjubkan dengan kemungkinan-kemungkinan yang hampir tidak terbatas. Tubuh mempunyai bagian-bagian yang sangat halus.

Allah menciptakan kita, dan Ia mengetahui apa yang diperlukan untuk menjaga kesehatan kita pada puncak efisiensi.

Ilustrasi mobil baru

Seorang pemuda membawa mobil baru yang berkilayan di mana ia telah menabung uang bertahun-tahun.

Dia telah diberikan buku panduan manufaktur yang mengatakan dengan jelas bagaimana merawat mobil barunya dengan cara yang terbaik, untuk mempertahankannya berfungsi sebaik mungkin untuk bertahun-tahun.

Itu adalah mobil yang mahal, dan Anda mungkin akan berfikir pemilik yang baru setidaknya akan membaca instruksi-instruksi perawatannya. Tetapi Ia tidak.

Satu-satunya yang ia dapat pikirkan ialah berapa cepat ia dapat mencapai 60 mil per jam — dalam beberapa detik.

Mobil baru tanpa perawatan

Dia suka melaju sekencang-kencangnya, kemudian menggunakan rem untuk melihat seberapa cepat itu dapat berhenti. Dia suka mendengar suara pekikan roda.

Dia tidak mau memeriksa minyak atau air pada ban- itu membebani dan mengambil waktu terlalu banyak. Dia tidak mau membuang waktunya yang berharga untuk hal-hal yang sederhana seperti itu.

Ia ingin berada di belakang kemudi setir, mengendarai kemana ia ingin pergi — dan khususnya ke tempat-tempat di mana banyak orang dapat melihat kecepatan mobilnya yang berkilau.

Anda dapat menebak akhir dari ceritanya. Ya, mobil tersebut tidak bertahan lama sampai memerlukan perbaikan yang mahal. Apakah kita melakukan hal yang sama dengan tubuh yang Allah telah berikan kepada kita?

Petunjuk diet Alkitab

Kita sudah tentu ingin mengikuti instruksi-instruksiNya! Perjalanan pertama ke rumah sakit dapat menghabiskan tabungan seumur hidup.

Kita kembali ke taman Eden, kembali kepada penciptaan, dan perhatikan beberapa hal yang Allah ucapkan pada Adam dan Hawa yang mempromosikan kesehatan yang baik.

Diet yang sehat Sebelum dosa datang, Allah memberikan Adam dan Hawa diet yang sempurna untuk pertahankan dan mempromosikan kesehatan mereka.

(Teks: Kejadian 1:29)

Berfirmanlah Allah: Lihatlah, Aku memberikan kepadamu segala tumbuh-tumbuhan yang berbiji di seluruh bumi, dan segala pohon-pohonan yang buahnya berbiji; itulah akan menjadi makananmu. Kejadian 1:29.

Dalam bahasa yang modern kita akan mengatakan mereka diberikan buah-buahan, biji-bijian, dan kacangkacangan.

Ini adalah makanan mereka. Allah juga memberikan mereka Pohon Kehidupan, di mana menambah diet mereka menjadikan mereka muda selamanya dan sehat.

Setelah Adam dan Hawa berdosa, Allah memisahkan mereka dari Pohon Kehidupan dan menambahkan sayuran ke dalam diet mereka.

(Teks: Kejadian 3:18)

…tumbuh-tumbuhan di padang akan menjadi makananmu. Kejadian 3:18.

Ini, dengan buah-buahan, biji-bijian, dan kacangkacangan, adalah diet total manusia sampai air bah. Sungguh memadai? Ya, tentu!

Pikirkan bahwa orang-orang pada diet Allah yang semula telah hidup beratus-ratus tahun lamanya.

(Teks: Kejadian 5:27)

Orang tertua yang pernah hidup di bumi adalah Metusalah: Jadi Metusalah mencapai umur sembilan ratus enam puluh sembilan tahun, lalu ia mati. Kejadian 5:27

Hidup setelah air bah

Setelah Air Bah, jarak hidup manusia berkurang dengan jelas. Anak Nuh, Shem, hidup 600 tahun; cucunya 239 tahun; cicitnya 175 tahun.

Pada jaman Raja Daud, jarak hidup manusia telah berkurang menjadi 70 tahun! Dan itu adalah penurunan yang besar, bukankah demikian?

Rencana kehidupan di dunia telah dibatasi oleh Air Bah. Persediaan makanan Nuh kehabisan setelah ia dan keluarganya tinggal di bahtera untuk lebih dari satu tahun.

Daging sebagai makanan darurat

Sampai kemudian Allah mengijinkan Nuh dan keluarganya untuk memakan binatang sebagai keadaan darurat.

Tidak semua tumbuh-tumbuhan dan binatang baik untuk makanan. Tuhan memberikan petunjuk untuk makanan yang dipikirkan baik untuk manusia mengkonsumsinya.

Perbedaan dibuat antara binatang halal dan haram. Allah bahkan menginstruksikan Nuh binatang yang mana yang dibawa dengannya dan berapa banyak masing-masing:

(Teks: Kejadian 7:2)

Dari segala binatang yang tidak haram haruslah kauambil tujuh pasang, jantan dan betinanya,tetapi dari binatang yang haram satu pasang, jantan dan betinanya. Kejadian 7:2

Adalah nyata bahwa Nuh mengetahui binatang yang mana Allah maksudkan halal atau haram.

Kemudian, ketika Allah membawa bangsa Israel keluar dari perbudakan di Mesir, Dia memberikan Israel prinsip-prinsip diet untuk melindungi kesehatan mereka dan umur panjang.

Ciri-ciri binatang yang boleh dimakan

Allah mengidentifikasikan binatang mana yang halal dan yang mana yang haram untuk makanan:

(Teks: Ulangan 14:6)

Setiap binatang berkaki empat yang berkuku belah-yaitu yang kukunya bersela panjang menjadi dua-dan yang memamah biak diantara binatang-binatang berkaki empat, itu boleh kamu makan. Ulangan 14:6

Perhatikan penuntun yang sangat mudah untuk diingat: hanya dua hal: 1) berkuku belah, dan 2) memamah biak.

Daging binatang-binatang itu janganlah kamu makan dan bangkainya janganlah kamu sentuh; haram semuanya itu bagimu. Imamat 11:7,8

Kebanyakan dari binatang-binatang yang Allah sudah urutkan sebagai binatang haram diklasifikasikan binatang pemakan bangkai.

Allah tidak menolak sesuatu yang baik ketika Ia memberikan ketentuan penuntun ini. Dia mengetahui yang mana yang sehat dan yang mana yang dapat menyebabkan sakit dan penyakit.

Ciri binatang di air yang boleh dimakan

Ulangan 14:9,10

Inilah yang boleh kamu makan dari segala yang hidup di dalam air; segala yang bersirip dan bersisik boleh kamu makan, tetapi segala yang tidak bersirip atau bersisik janganlah kamu makan; haram semuanya itu bagimu.

Tetapi semua yang tidak bersirip dan bersisik janganlah kamu makan; haram semuanya itu bagimu. Ulangan 14:10

Sangat jelas, dan kembali menyebutkan ada dua penuntun yang memudahkan kita untuk mengingat.

1) yang bersirip; dan

2) Yang bersisik

Dapatkah Saudara membayangkan makanan laut yang tidak bersirip dan tidak bersisik yang biasa dimakan oleh sebagian besar manusia di dunia ini?

Penelitian Dr. Bruce Hallsted

Dr. Bruce Hallsted, dari Loma Linda University, diminta oleh pemerintah untuk melakukan riset bagi militer untuk menentukan ikan mana yang aman untuk dikonsumsi dan mana yang beracun

Para petugas militer yang kapalnya rusak atau terdampar di daerah padang pasir perlu mengetahui ikan mana yang beracun dan mana yang bisa dimakan untuk penyambung hidup.

Setelah mereka selesai, Dr. Hallsted menyimpulkan bahwa peraturan militer dan pelaut adalah sama dengan mengikuti aturan yang Allah berikan pada bangsa Israel 3500 tahun yang lalu.

Ulangan 14:9

Inilah yang boleh kamu makan dari segala yang hidup di dalam air; segala yang bersirip dan bersisik boleh kamu makan, Allah mengetahui bagaimana mereka diciptakan dan mengapa kita boleh makan dan tidak boleh memakan makhluk-makhluk tertentu.

Bagaimana dengan burung-burung, mungkin Saudara bertanya. Alkitab memberikan petunjuk:

Ulangan 14:11

Setiap burung yang tidak haram boleh kamu makan. Tetapi semua ini janganlah kamu makan… ayat 11, 12

Allah memberikan daftar burungburung tersebut: Nasar, rajawali, elang merah, elang hitam, gagak, burung onta, burung hantu, bangau, bangau jangkung, kelelawar, dan sejenisnya.

Ulangan 14:19

Dan kemudian Allah berkata, Juga segala binatang mengeriap yang bersayap, itu pun haram bagimu, jangan dimakan.

Larangan makan darah dan lemak

Imamat 3:17

Allah memberikan petunjuk berikut: Inilah suatu ketetapan untuk selamanya bagi kamu turun-temurun di segala tempat kediamanmu: janganlah sekali-kali kamu makan lemak dan darah. Imamat 3:17.

Yahudi Ortodok

Pengikut Yahudi Ortodok masih mengikuti petunjuk ini hingga pada saat ini. Jika mereka akan memotong hewan, hewan tersebut digantung diatas sehingga darah mengalir keluar. Lalu disembelih dan direndam dalam air garam agar darah yang sisa dalam tubuh hewan bisa dikeluarkan.

Lemaknya dipotong dan tidak dimakan. Selama bertahun-tahun manusia baranggapan bahwa petunjuk larangan makan lemak dan darah dari Allah ini hanyalah untuk upacara persembahan belaka.

Namun, penelitian modern menyatakan kebenaran akan perintah Allah.

Mengapa darah dan lemak?

Kita mengetahui bahwa darah mengandung kotoran najis, jamur, virus, dan pengrusak tubuh. Banyak penyakit melalui darah.

Kita juga mengetahui bahwa lemak yang tingkat kejenuhannya tinggi seperti yang terdapat dalam produk-produk susu, mentega, keju dan dagingn meningkatkan kolesterol dalam darah–faktor penting penyebab penyakit pembuluh darah dan jantung.

Berapa banyak penyakit yang bisa dihindari jika manusia percaya pada Penciptanya untuk menentukan makanan yang terbaik untuk dimakan!

Olah raga untuk Kesehatan

Alkitab mengatakan bahwa setelah Allah menciptakan Adam dan Hawa, Dia memberikan pekerjaan kepada mereka–sebagian pekerjaan itu sangat berguna untuk kegiatan dan olahraga:

TUHAN Allah mengambil manusia itu dan menempatkannya dalam taman Eden untuk mengusahakan dan memelihara taman itu. Kejadian 2:15

Olah raga melindung tubuh dari berbagai penyakit! Mencegah memburuknya kondisi tubuh. Olah raga memperbaiki kondisi kesehatan otot dan pembuluh darah.

Paru-paru menjadi lebih efisien, siap memproses udara lebih banyak tanpa bekerja lebih keras.

Jantung lebih efisien, memompa darah lebih banyak pada masing-masing detakannya. Energi–memproduksi oksigen yang di bawa ke jaringan otot, yang akan memperbaiki seluruh jaringan tubuh.

Bekerja sebagai kegiatan fisik

Setelah Adam dan Hawa berdosa, Allah menambahkan jumlah pekerjaan mereka dan lebih banyak lagi tuntutan pekerjaan fisik.

Allah mengetahui bahwa manusia perlu olah raga dan bukan hanya untuk tubuhnya, tapi juga menghindarkan diri dari masalah. Kata orang, Kemalasan adalah sarang setan.

Allah berfirman,enam hari lamanya engkau akan bekerja dan melakukan segala pekerjaanmu, Keluaran 20:9.

Jika setiap orang bekerja enam hari dalam seminggu, mungkin mereka akan sangat lelah menghadapi masalah!

Tubuh bait Allah

Tubuh Kita Adalah Bait Roh Kudus Pentingnya kepedulian terhadap tubuh kita bisa dimengerti hanya jika kita mengerti bagaimana pentingnya tubuh itu bagi Allah.

Rasul Paulus berkata, Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, — dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri?

Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu! 1 Korintus 6:19,20

Manusia adalah milik Allah melalui penciptaan dan penebusan.

Harga yang Allah bayarkan untuk kita adalah penebusan anak-Nya di kayu salib. Karena manusia telah ditebus dengan harga yang sangat mahal, maka manusia harus memuliakan Allah dalam segala hal.

Jika engkau makan atau jika engkau minum, atau jika engkau melakukan sesuatu yang lain, lakukanlah semuanya itu untuk kemuliaan Allah. 1 Korintus 10:31

Setiap orang yang benar-benar mengasihi Allah akan berhati-hati dan menghindari segala yang merusak atau mengotori tubuhnya.

Jika ada orang yang membinasakan bait Allah, maka Allah akan membinasakan dia. Sebab bait Allah adalah kudus dan bait Allah itu ialah kamu. 1 Korintus 3:17

Menjaga kesucian hidup

Barangkali Anda bertanya-tanya bagaimana caranya orang mengotori tubuhnya. Paulus menuliskan beberapa hal yang perlu kita hindari:

…Janganlah sesat! Orang cabul, penyembah berhala, orang berzinah, banci, orang pemburit, pencuri, orang kikir, pemabuk, pemfitnah dan penipu tidak akan mendapat bagian dalam Kerajaan Allah. 1 Korintus 6:9,10.

Alkitab menuliskan perbuatan-perbuatan yang tidak bermoral dan tidak wajar sebagai praktik-praktik yang mengotori tubuh.Termasuk peminum.

Larangan minum yang memabukkan

Salomo menuliskan: Anggur adalah pencemooh, minuman keras adalah peribut, tidaklah bijak orang yang terhuyung-huyung karenanya. Amsal 20:1

Dan kemudian: Jangan melihat kepada anggur, kalau merah menarik warnanya, dan mengilau dalam cawan, yang mengalir masuk dengan nikmat, tetapi kemudian memagut seperti ular, dan menyemburkan bisa seperti beludak.

Lalu matamu akan melihat hal-hal yang aneh, dan hatimu mengucapkan kata-kata yang kacau. Amsal 23:31-33

Peminum alkohol adalah orang yang menghadapi masalah paling besar di dunia ini. Lebih dari setengah jumlah kecelakaan di jalan raya di dunia disebabkan oleh sopir atau pejalan kaki yang mabuk.

Lebih dari setengah jumlah peristiwa pembunuhan, baik para pembunuh atau korban, atau keduanya, sedang mabuk!

Alkohol merusak kemampuan tubuh

Alkohol merusak kemampuan tubuh untuk menggunakan vitamin, dan gula dalam tubuh peminum alkohol (sebagian besar terdapat dalam softdrink) menurunkan kemampuan tubuh untuk melawan infeksi.

Minum alkohol menggemukkan hati; kemungkinan meninggal oleh karena sirosis hati lebih besar. Umur berkurang paling tidak 12 tahun. Menurut data statistik terakhir, satu dari sepuluh orang menjadi pecandu alkohol.

Hasil riset baru-baru ini menunjukkan bahwa banyak sel otak mati pada saat alkohol masuk melalui aliran darah dan bahwa para ayah dan ibu memiliki kemungkinan lebih besar bayi mereka cacat daripada orang tua yang bukan peminum.

Tapi bagi orang Kristen, mengkonsumsi alkohol mendapat konsekuensi yang lebih besar.

Menjaga diri

Umat Kristen harus menggunakan seluruh pikirannya untuk menghindari godaan-godaan setan…

Mereka kehilangan kendali untuk kemampuan mereka membedakan yang benar dan yang salah.

Yesus menolak obat bius yang ditawarkan pada-Nya di kayu salib oleh prajurit penjaga untuk menghilangkan rasa sakit.

Rokok merusak kesehatan

Ada satu kebiasaan yang sangat serius merusak kesehatan. Perokok memiliki seribu persen kesempatan lebih besar untuk mati karena kanker paru-paru daripada orang yang tidak pernah merokok.

Kesempatan perokok mati karena penyakit jantung adalah 103 persen lebih besar daripada mereka yang tidak pernah merokok.

Dan emphisema membawa kematian lebih dari 55.000 setiap tahun! Nikotin juga penyebab urat nadi menyusut.

Kombinasi pembentukan lemak dan penyusutan urat nadi ini menghalangi pembuluh darah menyuplai darah ke jantung, ekstemis, dan organ yang lainnya.

Dalam hal ini hanya gumpalan darah yang kecil saja dalam pembuluh darah yang mengerut/menyusut menyebabkan serangan jantung atau stroke.

Orang yang merokok juga merupakan sasaran yang empuk bagi ketuaan karena oksigen ke otak berkurang.

wanita perokok

Wanita yang merokok sewaktu hamil bisa merusak pembuluh darah bayi mereka. Bayi meninggal saat lahir sebanyak 27 persen berasal dari ibu yang merokok.

Rokok mengkontribusi lebih dari 500.000 orang meninggal di Amerika saja pada tahun lalu.

Allah berfirman, Jangan membunuh. Keluaran 20:13. Berapa banyak orang membunuh dirinya sendiri melalui makanan, minuman, dan rokok?

Kata orang kebanyakan alat bunuh diri adalah dengan pisau, garpu, dan sendok. Mungkin kita perlu menambahkan dengan gelas dan botol!

Pengaruh negatif kafein

Kafein, zat yang terkandung dalam kopi, diklasifikasikan sebagai sebuah stimulan dan sebuah racun. harold Shyrock, M.D., You and Your Health, vol.1, hal. 413

Minuman teh dan kola juga mengandung kafein. Semua minuman ini sekarang hubungkan dengan penyakit jantung, kerusakan syaraf, dan di kanker kandung kemih.

Jika Anda mengetahui seseorang harus tergesa-gesa ke ruangan lain untuk menyuntikkan kafein ke dalam urat darahnya setiap beberapa jam, Anda bisa menyebutnya sebagai pecandu.

Namun berapa banyak orangkah yang melakukan hal yang sama dengan cara minum kopi dan kola.

Perlunya pertarakan

Pertarakan yang benar berarti menghindari segala hal yang membakayakn, dan menggunakan sesuatu yang berguna bagi kesehatan.

Banyak orang makan berlebihan! Hal ini merupakan masalah cukup besar bagi sebagian penduduk dunia.

Tubuh seseorang diperkirakan setiap satu pound lemak dalam tubuhnya memerlukan dua sampai tiga mil pembuluh darah baru.

Dan, jantung harus memompa darah melalui sistem pembuluh ekstra.–Harold Shyrock, M.D., You and Your Health, vol. 1, hal. 395.

Jantung, ginjal, hati, dan paru-paru pada orang yang berat badannya berlebihan akan bekerja berlebihan. Orang yang kelebihan berat badan menderita enambelas penyakit yang tidak biasa diderita oleh orang yang lebih kurus.

Allah ingin kita menjaga kesehatan kita dengan baik sehingga kita bisa menikmati hidup sebaik mungkin saat ini. Dia ingin kita menjadi orang yang bertanggung jawab, bermoral, dan gembira. Dia ingin kita hidup dengan berkelimpahan.

Berapa lama dan seberapa sehatnya kita tergantung bagaimana kita mengikuti petunjuk dari-Nya.

Istirahat dan rileks

Yesus mempercayai akan liburan dan menjauhkan diri dari tekanan. Setelah sibuk dengan orang banyak, Yesus berfirman pada murid-murid-Nya,

…Marilah ke tempat yang sunyi, supaya kita sendirian, dan beristirahatlah seketika!Mrk. 6:31. Yesus ingin kita seimbang antara bekerja dengan istirahat dan rileks.

Itulah sebabnya Dia memberikan hari Sabat untuk kita. Allah mengetahui kita perlu melupakan masalah kita dan pekerjaan kita dan menghabiskan waktu bersama dengan Dia.

Tinggalkan kesibukan sementara

Waktu Anda untuk meninggalkan kesibukan tidak harus di gurun pasir, meskipun bisa juga di tempat yang tenang pada waktu tertentu sekali setahun.

Anda mungkin memilih di tempat terpencil di pegunungan di mana terdapat banyak pohon-pohon tinggi dan danau yang dalam yang bisa mengendurkan hati yang berat.

Apapun itu, Anda perlu mendapatkan waktu untuk jauh dari keramaian dan kebisingan kota dan jalanan. Jika Anda bisa mendapatkan kegembiraan, jauh lebih baik!

Ya, Allah ingin Anda memiliki kesenangan surga di sini, dan siap untuk hidup di dunia baru, di mana semua penderitaan yang ada di dunia ini akan dibuang selamanya.

Kedengarannya baik untuk saya, saudara berkata. Saya ingin berada di sana, namun saya memiliki kebiasaan yang saya tidak bisa atasi. Ada kabar baik saat ini.

Allah tidak mengharapkan saudara melakukannya seorang diri.

Pada kenyataannya, Yesus berfirman, di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa. Yoh. 15:5

Dengan kekuatan kita, kita tidak bisa mengatasi kebiasaan buruk kita. Juru Selamat ada di sana, rindu untuk menolong kita! Paulus mengetahui rahasia ini.

Dia berfirman, Segala perkara dapat kutanggung di dalam Dia yang memberi kekuatan kepadaku. Filipi 4:13

Ilustrasi penutup

Seorang wanita mengikuti satu seri Kebangunan Rohani seperti kita sekarang ini. Saat pendeta mengunjungi dia, pendeta ini berbicara padanya tentang kembali kepada keluarga Allah.

Matanya berbinar dan berkata, Saya senang, tapi saya tidak bisa. Saya perokok. Pendeta memanggil nama wanita itu lalu berkata, Apakah Anda percaya bahwa Yesus ingin Anda memenangkan kebiasaan Anda ini?

Oh ya, saya percaya. Tapi saya tidak bisa. Saya lemah Pendeta berkata, Boleh saya membacakan sebuah ayat Alkitab?

Dia membuka Alkitabnya 1 Yoh. 5:14, Dan inilah keberanian percaya kita kepada-Nya, yaitu bahwa Ia mengabulkan doa kita, jikalau kita meminta sesuatu kepada-Nya menurut kehendak-Nya.

Sekarang, Mary, apakah Anda berani sendiri meninggalkan rokok? dia bertanya. Tidak.jawabnya.

Bagus, katanya, karena Alkitab mengatakan, Dan inilah keberanian percaya kita kepada-Nya, yaitu bahwa Ia mengabulkan doa kita, jikalau kita meminta sesuatu kepada-Nya menurut kehendak-Nya. Jadi di mana keberanian itu? Dia jawab, Pada-Nya.

Dia membaca kembali ayat tersebut dengan satu kalimat tambahan. Jikalau kita meminta sesuatu kepada-Nya menurut kehendak-Nya, kecuali kita ingin berhenti merokok, Ia mengabulkan doa kita.

Berpaling kepada Mary, dia berkata, Haruskah saya menuliskan kalimat tambahan ini dalam Alkitab Anda? Tidak, tidak, kata Mary, saya tidak mau merobah Alkitab.

Pendeta bertanya, Apakah kehendak Allah Anda berhenti merokok? Ya. jawabnya.

Lalu, bisakan Anda minta kekuatan keberanian pada Kristus seperti yang Dia janjikan? Oh ya, dia merespon, Saya yakin bisa.

Saya ada satu pertanyaan lagi, Kapan Anda menerima kekuatan berhenti merokok itu? Akankah terjadi dalam seminggu, sbulan, tiga bulan ini? Kapan Anda akan menerima kekuatan itu?

Pendeta kemudian membuka Alkitabnya dan kembali ke Yoh. 1:12 dan membacakannya, Tetapi semua orang yang menerima-Nya diberi-Nya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam nama-Nya; dia melanjutkan.

Sekarang, malam ini kita telah melihat bahwa Anda bisa memiliki keberanian dalam Yesus. Kita telah melihat apapun yang kita minta sesuai kehendaknya, Dia akan memberikannya pada kita.

Dan kita tahu bahwa adalah kehendak-Nya agar Anda berhenti merokok. Kita telah melihat bahwa sebagaimana Anda menerima Dia, Anda menerima kekuatan.

Dengan pertolongan-Nya Anda bisa hidup dengan kelimpahan, kesehatan, kebahagiaan di sini dan sekarang, dan hidup bahagia yang kekal di dunia yang baru.

Datanglah pada Yesus–Dia akan datang pada Anda!

Bagikan:

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *