KETIKA ANDA JATUH…,“BANGKIT & BERJALANLAH”

Ayat init: 1 Kor 10:12, Ayat sahutan: Mazmur 1:1-6

Pendahuluan.

APAKAH ANDA PERNAH JATUH TERSANDUNG? Coba anda ingat! Kapan terakhir kali Anda jatuh? Apa yang Anda rasakan saat Anda jatuh tersandung?

Ada 2 Hal yang di Alami Saat Seseorang Jatuh :

1.Rasa SAKIT, namun rasa sakit itu masih bisa ditahan.

2.Rasa MALU, yang tidak bisa ditahan.

APAKAH ADA DIANTARA KITA YANG TIDAK PERNAH JATUH DI DALAM DOSA? Ada di dalam ruangan ini yang tidak pernah berdosa Ada di dalam ruangan ini yang tidak pernah berbuat kesalahan, Ada di dalam ruangan ini yang hari ini belum berbuat dosa?

Saudaraku TIDAK ADA SEORANGPUN YANG BISA MENIPU DIRINYA SENDIRI DENGAN BERKATA, “SAYA TIDAK PERNAH JATUH DALAM DOSA”

Roma 3:12 Semua orang telah menyeleweng. Tidak ada yang berbuat baik, seorangpun tidak

Yakobus 3:2 Sebab kita semua bersalah dalam banyak hal;

Salah satu dosa yang membuat kita sering jatuh berulang-ulang karena pilihan kita sendiri adalah DOSA KESAYANGAN

Ada yang Jatuh dalam dosa karena TIDAK DISENGAJA.

Namun yang lebih sering terjadi : Kita Jatuh dalam dosa KARENA PILIHAN KITA SENDIRI.

Perbuatan atau tindakan yang melanggar perintah ALLAH, namun kita menyenanginya – mencintainya – menyukainya. Cuma kita dan TUHAN yang tahu dosa kesayangan kita masing-masing

Dosa kesayangan bukanlah sesuatu yang kita lakukan tanpa kita sadari melainkan sesuatu yang kita sadari, tetapi kita berusaha memperkecilnya karena kita sendiri menyukainya. Amaran terus diberikan namun kita sudah menganggap hal itu tidak dosa lagi.

Awalnya jelas, hitam itu hitam, putih itu putih, benar itu benar, salah itu salah. Dosa kita sebut dosa. Namun karena kita menyukai, merasakan nikmatnya melakukan dosa itu, maka yang hitam berubah menjadi abu-abu.

Pandangan kita menjadi kabur. Satu dosa yang dicintai atau disayangi akan mencemarkan jiwa, seperti satu tetes tinta akan mewarnai air di dalam sebuah baskom.

Satu dosa kesayangan yang tidak ditinggalkan akan membawa kepada kebinasaan kekal

MENGAPA MANUSIA BEGITU MUDAH JATUH DI DALAM DOSA?

1.Karena Dosa itu begitu Menarik

Ilustrasi:

Di bagian Timur Afrika suatu pasukan Baboon sekitar 50 ekor memasuki daerah perkampungan dan perkebunan penduduk. Awalnya para Baboon itu menjadi tontonan dan hiburan bagi penduduk setempat, namun tidak lama kemudian kedatangan mereka menjadi bencana bagi para penduduk di perkampungan tersebut. Mengapa?

Karena dengan segera mereka merusak hasil perkebunan penduduk dengan memakani jagung-jagung dan tanaman lain dari para petani yang siap untuk dipanen. Baboon-baboon itu menghancurkan apapun yang tangan mereka dapati.

Para Petani yang sedih dan frustrasi membuat suatu rencana untuk membinasakan binatang-binatang tersebut. Untuk melakukan rencana tersebut mereka membuat sangkar-sangkar dengan menaruh umpan di dalamnya. Rencana mereka adalah untuk menangkap ke 50 ekor Baboon itu dengan menjerat dan kemudian membunuh mereka sekaligus.

Babon terperangkap

Bagaimanapun juga Baboon bukanlah binatang bodoh. Insting mereka merasakan bahwa sangkar itu adalah bahaya, dan mereka menolak untuk masuk ke dalamnya. Tetapi para petani adalah orang-orang yang sabar.

Karena beberapa hari Baboon-Baboon itu memasuki sangkar dan selalu mendapatkan makanan, tanpa mereka sadari pada suatu hari makanan yang disiapkan petani telah diikat ke pintu pengancing dari sangkar tersebut.

Ketika binatang-binatang itu berebut makanan, pintu sangkar terbanting dan tertutup rapat. Baboon-Baboon itu berteriak-teriak seperti biasanya tanpa mereka sadari mereka sudah terjerat. Ketika mereka menyelesaikan seluruh makanan mereka, barulah mereka menyadari bahwa mereka telah terjerat. Tidak ada satu ekor Baboonpun yang dapat keluar.

Mereka mencoba untuk membuka pintu sangkar, namun tidak ada pintu yang dapat dibuka. Setiap sangkar terisi penuh dengan Baboon-Baboon liar tersebut dan tidak ada satu ekor Baboonpun yang tidak tertangkap. Para petani yang melihat hal itu segera berdatangan dan bersorak-sorai untuk keberhasilan mereka. Tidak lama kemudian mereka membunuh semua Baboon yang telah menyusahkan mereka selama ini.

Perangkap setan seperti perangkap Babon

Ada banyak Dosa seperti perangkap Baboon itu. Membuat kita terjerumus dan pada akhirnya kita baru menyadari bahwa dosa itu mengakibatkan kita hancur. Seperti makanan dalam perangkap itu, kelihatannya baik, indah dan menggoda. Dan membuat kita lapar! Itulah sifat dosa.

Anda mungkin dapat menolaknya dan membalas pencobaan itu dengan melakukan perkara-perkara yang benar pada mulanya. Dan kemudian anda mulai melihat orang lain memanjakan diri mereka dengan dosa dan sepertinya mereka tidak tertimpa akibat dari dosa yang mereka lakukan. Sama seperti halnya Baboon, kita mulai percaya bahwa kita pun dapat meloloskan diri dari dosa-dosa tersebut.

Tetapi setan sangat sabar. Dia akan membiarkan anda meloloskan diri dari dosa untuk awalnya bahkan sampai beberapa waktu yang cukup lama. Kemudian dia akan membanting dan menutup pintu hati anda dari keselamatan, dan akhirnya hidup mu akan dibinasakannya.

Setan meramu dosa sehingga kelihatannya nikmat . Dosa itu NIKMAT tetapi Mendatangkan LAKNAT. Dosa itu MANIS tetapi Akibatnya itu PAHIT

MENGAPA MANUSIA BEGITU MUDAH JATUH DI DALAM DOSA?

2. SOMBONG KARENA MERASA DIRI KUAT

I Korintus 10:12 Sebab itu siapa yang menyangka, bahwa ia teguh berdiri, hati-hatilah supaya ia jangan jatuh!

Ilustrassi: ULAR KECIL YANG MENARIK HATI

Sally, seekor ular piton Birma, telah menjadi binatang piaraan keluarga Romero selama 8 tahun. Panjangnya hanya 30 cm ketika pertama kali mereka membawanya ke rumah. Namun Sally terus bertambah besar hingga kemudian panjangnya menjadi 5 meter dengan berat 36 kg.

Suatu hari Sally mengincar Derek yang baru berusia 15 tahun, kemudian membelitnya sampai mati. Ketika polisi datang untuk menyelidiki kematian anak muda itu, mereka berkata bahwa ular tersebut “cukup agresif, mendesis dengan keras, dan bereaksi dengan cepat.”

Dosa tak ubahnya seperti ular itu. Saat pertama kali dosa memasuki kehidupan kita, kita menganggapnya tidak berbahaya, bahkan lucu. Namun dosa tersebut tidak selamanya tetap kecil. Ia bertumbuh.

Kita mengira bahwa kita dapat mengatasinya, namun kemudian ia mulai mengendalikan kita. Dan dosa selalu mendatangkan kematian.kadang-kadang kematian fisik, dan seringkali kematian emosi. Di lain waktu dosa juga menyebabkan matinya suatu hubungan.

JANGAN PERNAH BERMAIN-MAIN DENGAN ULAR! ULAR KECIL akan menjadi ULAR BESAR, dan ULAR BESAR MAKAN ORANG.

DOSA selalu Mendatangkan KEMATIAN. KEMATIAN EMOSI, KEMATIAN HUBUNGAN, KEMATIAN FISIK

MENGAPA MANUSIA BEGITU MUDAH JAUH DI DALAM DOSA?

3. TIDAK PEKA TERHADAP TEGURAN ALLAH

ALLAH bisa menggunakan berbagai macam cara untuk menegur dan memperingatkan kita melalui:

1.Sahabat. 2.Orang tua. 3.Pendeta. 4.Peristiwa-peristiwa yang terjadi (Penyakit, atau hal lain sebagainya)

Roh Kudus tidak pernah lalai mengingatkan manusia akan dosa-dosanya. Amaran selalu datang melalui bisikan-Nya melalui hati mereka terhadap dosa yang diperbuatnya itu. Tetapi kalau dosa kesayangan itu dimanjakan, hal itu akan membawa malapetaka & kebinasaan total, seperti papan kapal yang sudah dimakan ngengat.

APA YANG HARUS SAYA LAKUKAN! Ada 2 Hal

1.Baca Alkitab,

2.Luangkan waktu untuk berhubungan khusus dengan TUHAN

JAGALAH PANCA INDRAMU

“Salah satu jalan yang paling mudah bagi setan dan para malaikat jahatnya untuk menjatuhkan umat TUHAN adalah melalui Panca Indra”

Semua orang harus mengendalikan panca inderanya, agar Setan tidak dapat menaklukkan mereka; karena ini adalah salah satu jalan raya memasuki jiwa-jiwa. (AH 66)

JAGA HATI DAN PIKIRAN

Amsal 4:23 Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan.

Setan bekerja keras untuk menuntun manusia supaya melupakan Allah, pikiran manusia dikacaukan dan diasyikkan serta diserap sedemikian rupa sehingga Allah tidak ada lagi dalam pikiran mereka…. (AH 66)

Berhati-hatilah dengan apa yang anda pikirkan, karena apa yang anda pikirkan akan keluar melalui perkataan atau tindakan, Berhati-hatilah dengan apa yang anda katakan atau lakukan, karena apa yang anda katakan atau lakukan akan melahirkan kebiasaan,

Berhati-hatilah dengan kebiasaan anda karena dari kebiasaan akan membentuk tabiat anda,

Ingatlah! Tabiat anda menentukan akhir kehidupan anda, apakah anda akan berada di Surga atau di Neraka.

Apabila pikiran diisi dengan perkara-perkara yang baik dan benar maka tabiat kita akan terbentuk untuk menjadi baik dan benar.

KESIMPULAN

JIKA KITA JATUH BERTOBATLAH

Tinggalkan dosa kesayangan kita. Mengakui kesalahan hanya karena terpaksa bukanlah pertobatan yang benar. Mengakui kesalahan hanya karena takut dihukum bukanlah pertobatan yang sejati

PERTOBATAN YANG SEJATI Datang dari hati yang tulus dan jujur, Berduka dan malu atas dosa yang telah dilakukannya, Tidak mencari-cari alasan untuk membenarkan diri, Tetapi Mengakui semuanya di hadapan ALLAH Dan mengizinkan Roh Kudus untuk menuntun kita berbalik dari jalan yang salah.

TUHAN INGIN MENGGUNAKAN DIRI ANDA, WALAUPUN ANDA PERNAH TERSANDUNG BAHKAN JIKA ANDA BERULANG-ULANG TERSANDUNG DI DALAM DOSA.

TETAPI ..TUHAN TIDAK AKAN MENGGUNAKAN DIRI ANDA KALAU ANDA TIDAK MAU BANGKIT DAN BERJALAN BERSAMANYA.

Sebab tujuh kali orang benar jatuh, namun ia bangun kembali, tetapi orang fasik akan roboh dalam bencana. Amsal 24:16

SEMOGA TUHAN MEMBERKATI KITA SEMUA

Kotbah pdt. Gary Takaria

Bagikan:

Comments

comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *