13 Cara Bagaimana seharusnya kita mendekat kepada Firman Tuhan

Daftar isi:
Bagaimana caranya kita mendekatkan diri kepada Firman Tuhan, sehingga Firman itu memberikan dampak dalam pertumbuhan iman kita sebagai pelajar Alkitab?
Berikut 13 cara mendekati Firman Tuhan, daftar ini bisa anda tambahkan lagi.
1. Dengan penuh doa!
Tetapi manusia duniawi tidak menerima apa yang berasal dari Roh Allah, karena hal itu baginya adalah suatu kebodohan; dan ia tidak dapat memahaminya, sebab hal itu hanya dapat dinilai secara rohani. 1 Korintus 2:14
2. Dengan penuh rendah hati!
“Janganlah orang bijaksana bermegah karena kebijaksanaannya, janganlah orang kuat bermegah karena kekuatannya, janganlah orang kaya bermegah karena kekayaannya, tetapi siapa yang mau bermegah, baiklah bermegah karena yang berikut: bahwa ia memahami dan mengenal Aku, bahwa Akulah TUHAN yang menunjukkan kasih setia, keadilan dan kebenaran di bumi; sungguh, semuanya itu Kusukai, demikianlah firman TUHAN.” Yeremia 9:23-24
3. Dengan penuh hormat!
Dengarlah firman TUHAN, hai kamu yang gentar kepada firman-Nya! Yesaya 66:5
4. Dengan penuh harapan!
Mata sekalian orang menantikan Engkau, dan Engkau pun memberi mereka makanan pada waktunya; Mazmur 145:15
5. Dengan penuh kegembiraan!
Apabila aku bertemu dengan perkataan-perkataan-Mu, maka aku menikmatinya; firman-Mu itu menjadi kegirangan bagiku, dan menjadi kesukaan hatiku, sebab nama-Mu telah diserukan atasku, ya TUHAN, Allah semesta alam. Yeremia 15:16
6. Dengan diri sendiri
Aku hendak merenungkan titah-titah-Mu dan mengamat-amati jalan-jalan-Mu. Aku akan bergemar dalam ketetapan-ketetapan-Mu; firman-Mu tidak akan kulupakan. Mazmur 119:15-16
7. Dengan Hati-hati
“Sebab harus ini harus itu, mesti begini mesti begitu, tambah ini, tambah itu!” Yesaya 28:10
8. Dengan rajin
Usahakanlah supaya engkau layak di hadapan Allah sebagai seorang pekerja yang tidak usah malu, yang berterus terang memberitakan perkataan kebenaran itu. 2 Timotius 2:15
9. Dengan sungguh-sungguh
Orang-orang Yahudi di kota itu lebih baik hatinya dari pada orang-orang Yahudi di Tesalonika, karena mereka menerima firman itu dengan segala kerelaan hati dan setiap hari mereka menyelidiki Kitab Suci untuk mengetahui, apakah semuanya itu benar demikian. Kisah 17:11
10. Dengan praktis
Segala tulisan yang diilhamkan Allah memang bermanfaat untuk mengajar, untuk menyatakan kesalahan, untuk memperbaiki kelakuan dan untuk mendidik orang dalam kebenaran. 2 Timotius 3:16
11. Dengan keyakinan
“Carilah pengajaran dan kesaksian!” Siapa yang tidak berbicara sesuai dengan perkataan itu, maka baginya tidak terbit fajar. Yesaya 8:20
12. Dengan ketaatan
Tetapi hendaklah kamu menjadi pelaku firman dan bukan hanya pendengar saja; sebab jika tidak demikian kamu menipu diri sendiri. Yakobus 1:22
13. Dengan iman
Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus. Roma 10:17
Alkitab adalah suara Tuhan yang berbicara kepada kita, sama pastinya seolah-olah kita dapat mendengarnya dengan telinga kita. Jika kita menyadari hal ini, betapa takjubnya kita membuka Firman Tuhan, dan dengan sungguh-sungguh kita akan menyelidiki ajarannya! ..” (Testimonies to the Church, vol. 6, p. 393)