10 Ayat Alkitab Yang Menguatkan Bagi Anda Yang Sedang Patah Hati
Daftar isi:
Apakah anda pernah mengalami patah hati? Kebanyakan orang pernah mengalaminya. Bagaimana anda merespon pengalaman tersebut?
Terlepas dari penyebabnya, bagaimanapun, satu hal yang benar tentang perasaan itu adalah bahwa firman Tuhan dan kasih-Nya dapat membantu Anda melewatinya.
Terkadang tidak mudah menghadapi patah hati, tetapi dengan dorongan Firman Tuhan yang menjadi sumber kekuatan dan penghiburan, patah hati dapat dilalui dengan baik.
Jadi, jika Anda membutuhkan sedikit motivasi atau inspirasi untuk melewati sakit hati Anda saat ini, berikut adalah beberapa ayat untuk membantu anda dalam perjalanan anda.
Yeremia 29:11
Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.
Kabar Baik: Dibalik patah hati ada berkat yang lebih baik menanti kita. Tuhan mengijinkan kita menjalani hubungan dengan orang yang tidak tepat, supaya kita dapat menemukan orang yang tepat. Rancangan Tuhan bagi pasangan masa depan kita jauh lebih baik.
Rencana Tuhan mungkin tidak masuk akal bagi kita saat itu terjadi, tetapi itu selalu dimaksudkan untuk membuat kita lebih baik.
Filipi 4:6-7
Janganlah hendaknya kamu kuatir tentang apa pun juga, tetapi nyatakanlah dalam segala hal keinginanmu kepada Allah dalam doa dan permohonan dengan ucapan syukur.
Damai sejahtera Allah, yang melampaui segala akal, akan memelihara hati dan pikiranmu dalam Kristus Yesus.
Kabar Baik: Ketika patah hati jangan kuatir bahwa kita telah melewatkan yang terbaik. Bersyukur atas patah hati tersebut, karena Tuhan akan memberikan sesuatu yang jauh lebih baik dari pada yang kita dapatkan sebelumnya. Doa dan permohohan syukur membantu kita memahami pikiran Tuhan akan masa depan kita.
Roma 8:28
Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.
Kabar Baik: Tuhan tidak meninggalkan kita menjalani patah hati. Tuhan Bersama kita dan turut merasakan pengalaman tersebut dan Dia bekerja di dalam patah hati itu dan mendatangkan kebaikan. Kebaikan yang dari Tuhan sedang dicurahkan kepada kita.
Matius 11:28
Marilah kepada-Ku, semua yang letih lesu dan berbeban berat, Aku akan memberi kelegaan kepadamu.
Kabar Baik: Yesus turut merasakan saat kita patah hati. Dia akan memberikan kelegaan kepada mereka yang datang kepadanya dalam kondisi patah hati.
Patah hati dapat membuat kecewa dan kuatir, tetapi meletakkan kekecewaan dan kuatir itu kaki Yesus dapat membawa kelegaan dan kelepasan. Tuhan memberi Anda dukungan yang Anda butuhkan untuk melewati sakit hati Anda.
Mazmur 46:1-2
Allah itu bagi kita tempat perlindungan dan kekuatan, sebagai penolong dalam kesesakan sangat terbukti. Sebab itu kita tidak akan takut, sekalipun bumi berubah, sekalipun gunung-gunung goncang di dalam laut;
Kabar Baik: Allah dapat menjadi tempat kita berlindung tidak peduli apapun yang kita alami. Tuhan selalu ada sebagi penolong yang sempurna untuk kita.
Mazmur 147:3
Ia menyembuhkan orang-orang yang patah hati dan membalut luka-luka mereka;
Kabar Baik: Tidak peduli sumber patah hati anda, Tuhan dapat memperbaiki luka hati anda.
Mazmur 34:18
TUHAN itu dekat kepada orang-orang yang patah hati, dan Ia menyelamatkan orang-orang yang remuk jiwanya.
Kabar Baik: Allah itu sahabat bagi anda yang patah hati, Dia mengerti perasaan anda dan dia akan membantu anda melaluinya, saat yang sama Dia menolong anda dengan memberikan sesuatu yang jauh lebih baik.
Mazmur 23:3
Ia menyegarkan jiwaku. Ia menuntun aku di jalan yang benar oleh karena nama-Nya.
Kabar Baik: Allah akan memulihkan hati kita yang patah dan Dia memiliki rencana dan jalan hidup yang terbaik buat masa depan kita.
Mazmur 55:22
Serahkanlah kuatirmu kepada TUHAN, maka Ia akan memelihara engkau! Tidak untuk selama-lamanya dibiarkan-Nya orang benar itu goyah.
Kabar Baik: Tidak perlu kuatir bahwa kita akan kehilangan yang terbaik, karena belum tentu itu yang terbaik. Allah akan meneguhkan kita dengan rencangan yang terbaik bagi masa depan kita.
Yohanes 14:27
Damai sejahtera Kutinggalkan bagimu. Damai sejahtera-Ku Kuberikan kepadamu, dan apa yang Kuberikan tidak seperti yang diberikan oleh dunia kepadamu. Janganlah gelisah dan gentar hatimu.
Kabar Baik: Patah hati sering membuat hilangnya damai. Tetapi kita akan mendapatkan damai itu dalam Yesus. Dialah pemberi damai yang sejati bagi hati yang patah. Jangan gelisah dan gentar maksudnya bahwa Yesus mempunyai sesuatu yang lebih indah bagi masa depan kita.